Bagi Anda yang sedang menjalani program memutihkan wajah, tentu harus selalu menjaga dan merawat kesehatan kulit wajah, baik siang maupun malam. Ya, merawat wajah tidak hanya dilakukan siang hari saja, tapi malam hari pun perlu.
Mungkin tidak banyak dari Anda yang mengetahui bahwa malam hari adalah waktu yang tepat bagi kulit untuk melakukan regenerasi kulit. Regenerasi kulit adalah pergantian sel-sel kulit mati dengan sel-sel kulit baru atau yang muda.
Mungkin tidak banyak dari Anda yang mengetahui bahwa malam hari adalah waktu yang tepat bagi kulit untuk melakukan regenerasi kulit. Regenerasi kulit adalah pergantian sel-sel kulit mati dengan sel-sel kulit baru atau yang muda.
Regenerasi kulit akan membuat kulit jadi lebih sehat, kenyal, bersih, lembut, serta terhindar dari kerutan dan garis penuaan. Karena itu para ahli menyarankan agar membersihkan sisa-sisa make-up di wajah sebelum tidur agar kulit dapat bernafas dan tidak menghalangi kulit wajah untuk beregenerasi.
Sebenarnya untuk mendapatkan kulit yang cantik sangat mudah, yakni hanya perlu membersihkan wajah saja. Memiliki wajah yang bersih adalah syarat mutlak untuk mendapatkan kulit cantik namun saya tidak dapat menekankan bahwa yang penting hanya membersihkan saja, masih ada hal lain yang berpengaruh.
Berikut ini ada 7 tip untuk membersihkan wajah yang cukup membantu ketika Anda sedang sibuk namun tetap harus membersihkan wajah. Kita tidak hanya membasuh wajah dengan air saja namun penting juga mengangkat kulit matinya!
Berikut langkah membersihkan wajah untuk mendapatkan kulit yang sehat.
Berikut langkah membersihkan wajah untuk mendapatkan kulit yang sehat.
- Bersihkan wajah Anda sehari dua kali, saat pagi dan malam hari sebelum tidur. Hilangkan semua make-up yang menempel di wajah begitu juga dengan kotoran. Cara yang praktis adalah menggunakan make-up remover yang bisa anda dapatkan di toko-toko produk kecantikan. Atau bila Anda ingin yang alami, gunakan saja air bunga mawar karena bersifat sebagai pembersih alami. Gunakan kapas lembut hingga semua kotoran dan sisa meka-up terangkat. Ini penting. Walau kulit Anda terlihat bersih namun bukan berati tidak perlu dibersihkan. Kotoran yang tak tampak oleh mata sangat mungkin ada di sana. Jadi, singkirkan mereka.
- Hindari penggunaan sabun mandi batangan untuk wajah. Gunakan pembersih khusus wajah yang memang terlah diformulasikan untuk jenis kulit Anda.
- Jangan pernah mengeringkan wajah Anda dengan handuk sudah yang digunakan untuk mandi. Jika handuk tidak bersih, Anda justru mengantarkan bakteri dari handuk ke kulit yang sudah segar dan bersih. Anda masih bisa mengeringkan wajah menggunakan handuk. Namun dengan catatan gunakan handuk yang bersih.
- Bilas wajah dengan air yang hangat-hangat kuku. Jangan pernah gunakan air yang terlaiu panas atau terlaiu dingin untuk membersihkan wajah. Suhu yang ekstrim bisa membuat kulit iritasi.
- Lakukan scrubing minimal satu kali dalam seminggu. Scrubing membantu mengangkat sel kulit mati. Selanjutnya kulit akan lebih lembut dan tampak cerah. Sama seperti cleanser, pilih scrubing yang cocok dengan jenis kulit Anda.
- Berinvestasilah pada kulit dengan sesekali melakukan facial. Hal ini sama dengan Anda yang rajin pergi ke dokter gigi untuk membersihkan gigi lebih mendalam, begitu pula dengan kulit. Pembersihan yang lebih detail dan mendalam juga diperlukan oleh kulit. Untuk frekuensi facial, tergantung dengan jenis kulit Anda. Konsultasikan dengan dokter kulit atau pakar kecantikan untuk menentukan berapa kali Anda perlu melakukan facial.
- Hati-hati saat membersihkan wajah di area mata. Kulit sekitar mata sangat tipis bi!a dibandingkan dengan kulit bagian iubuh lainnya. Maka lakukan dengan ekstra hati-hati.
Apakah Anda sudah siap melakukan hal tersebut di atas? Tentu saja siap bukan, good! Kita semua memang terkadang sibuk namun menyelipkan hal sederhana seperti membersihkan wajah tentu akan membantu mengembalikan rasa percaya diri Anda.
Terima kasih telah membaca artikel tentang Tips Singkat Membersihkan Kulit Wajah di blog Sehat dengan Herbal jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini di web browser anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.